Di ujung sepi aku berteriak
Memanggil hingar bingar
Di seluruh penjuru bumi
Ingin kulepas semua penderitaan
Penderitaan tanpa akhir
Yang menekan semua tulang rusukku
Aku mencari sebuah kedamaian yang abadi
Bagai gemericik air yang tenang
Yang mengalir tanpa henti
Di mana seorang teman,
Yang pernah bercanda bersama?
Di mana seorang ayah,
Yang pernah tertawa bersama?
Di mana seorang ibu,
Saat aku butuh kekuatannya,
Saat aku butuh pelukannya,
Saat aku butuh dukungannya?
Akhirnya aku tahu…
Aku hanya dapat bercerita
Hanya kepadaMu, Tuhan…
Untuk seseorang….
21.05.03
No comments:
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.